Waspada Demam Berdarah, Babinsa Dampingi Dinas Kesehatan Lakukan Fogging

    Waspada Demam Berdarah, Babinsa Dampingi Dinas Kesehatan Lakukan Fogging
    Babinsa Koramil 01/Blora Sertu Kamso Dampingi kegiatan fogging di wilayah binaan

    BLORA - Petugas Dinas Kesehatan Kabupaten Blora pagi ini. Kamis (31/3/2022) telah melakukan kegiatan fogging (pengasapan) untuk mencegah penyebaran nyamuk DBD di pemukiman warga yang berada di Kelurahan Kauman, Rt 1 Rw 1, Kecamatan Blora.

    Hal tersebut dilakukan oleh Kelurahan Kauman sebagai langkah untuk mengantisipasi Demam Berdarah Dengue (DBD) di musim penghujan seperti sekarang ini.

    Dalam kegiatan tersebut Babinsa Sertu Kamso anggota Koramil 01/Blora melakukan pendampingan dalam pelaksanaan kegiatan fogging (Pengasapan) yang ada di wilayah binaannya.

    Kegiatan itu turut dihadiri oleh Kasi Pemerintahan Kelurahan Kauman Ibu Jayanti, SKM dari DKK Blora beserta Tim, dan Ketua RT.

    Pada kesempatannya, Babinsa Sertu Kamso mengatakan dengan adanya kegiatan fogging karena untuk saat ini musim penghujan yang mana mengakibatkan banyaknya genangan air yang dapat menjadi sarang nyamuk.

    “Untuk itu, agar masyarakat sehat dan tidak terserang oleh nyamuk tersebut kami melakukan fogging dari rumah ke rumah warga untuk membunuh nyamuk dan jentiknya, dimana musim penghujan banyak terjadi kasus DBD, ” kata Babinsa.

    Selain itu, masyarakat juga diminta untuk senantiasa menumbuhkan kesadaran untuk menjaga lingkungan demi terciptanya suasana yang sehat dan bebas dari wabah penyakit.

    “Kami meminta peran aktif masyarakat dalam menjaga lingkungan serta perlunya menerapkan 3M plus yakni dengan menutup, mengubur dan menguras tempat-tempat penampungan yang memungkinkan nyamuk demam berdarah berkembang biak, ” ujar Babinsa.

    Lebih lanjut, Dinas Kesehatan juga sudah bekerjasama dengan pemerintah desa melakukan sosialisasi tentang pentingnya pencegahan DBD kepada masyarakat.

    Blora Jateng DBD
    Purwanto

    Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0721/Blora Pimpin Sertijab Danramil...

    Artikel Berikutnya

    Anggota Koramil 03/Banjarejo Kembali Woro-Woro...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ucapkan Selamat Natal, Kapolri: Mari Genggam Erat Persatuan dan Kesatuan
    Polri Tegaskan Transparansi dan Ketegasan dalam Penanganan Kasus Pelanggaran Disiplin Personil pada Event DWP
    Kompolnas Apresiasi Langkah Progresif Polri dalam Penanganan Kasus Oknum Polisi pada Event DWP
    Panglima TNI Tinjau Pelaksanaan Misa Malam Natal di Gereja Katedral
    Panglima TNI dan Kapolri Tinjau Kesiapan Pelabuhan Merak dalam Menyambut Nataru 2025

    Ikuti Kami